William sangat menyayangi istrinya. Demi mendapatkan donor ginjal ia rela berjalan kesana dan kemari dengan membawa papan untuk mencari donor ginjal. Hal ini ternyata dapat menarik perhatian dan simpati banyak orang.
William pun tetap senang karena banyak orang yang peduli padanya meski ia belum menemukan donor ginjal yang cocok untuk istrinya. Ia sangat berterima kasih kepada banyak orang yang telah membantunya.
William pun rela melakukan apa pun demi kesembuhan istrinya yang sangat ia sayangi. Ia menganggap bahwa kesembuhan istrinya adalah prioritas utama dalam kehidupannya. Ia tak kenal lelah untuk mencari donor ginjal. Bahkan ia sempat berkata kepada CNN bahwa ia sangat mencintai istrinya melebihi apa pun.
Kisah ini memberikan nasehat kepada kita bahwa seseorang dikatakan memiliki cinta sejati bersama pasangannya apabila ia rela berkorban demi pasangannya dan selalu menerima segala kelebihan dan kekurangannya. Baik disaat sakit, sehat, cantik, keriput dan lain – lain. Hal ini dikarenakan yang dibutuhkan dari cinta adalah kesetiaan dan kasih sayang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar